You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
368 Warga di Lingkungan Balaikota Antusias Mengikuti Vaksin Booster
....
photo Mochamad Tresna Suheryanto - Beritajakarta.id

368 Peserta Nikmati Layanan Vaksinasi Booster di Balai Kota

Layanan vaksinasi booster atau vaksin dosis ketiga di Blok G Gedung Balai Kota DKI Jakarta, Senin (17/1), melayani 368 peserta yang terdiri dari Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tenaga Penyedia Jasa Lainnya Orang Perorangan (PJLP) dan masyarakat umum.  

Mengunakan vaksin Pfizer

Kepala Unit Pusat Pelayanan Kesehatan Pegawai, Endah Kartika Dewi menyampaikan, layanan vaksinasi booster ini telah dibuka sejak 12 Januari lalu dengan sasaran utama para lansia yang ada di lingkungan Balai Kota.

"Ini sudah hari ke empat kita melayani vaksinasi booster. Hari ini paling banyak ada 368 orang yang terdiri dari 340 orang dewasa dan 28 lansia. Dikarenakan sudah banyak e-ticket masyarakat yang terbuka, sehingga mereka berbondong-bondong untuk mengikuti vaksinasi booster ini," kata Endah.

132 Warga Disuntik Vaksin Booster di Puskesmas Kecamatan Mampang

Menurutnya, pelaksanaan vaksinasi ini mulai dari pukul 09.00 hingga 15.00 dan terbuka untuk umum dengan vaksin jenis Pfizer dan AstraZaneca, sesuai stok yang disiapkan Dinas Kesehatan DKI Jakarta.

"Untuk hari ini kita gunakan Pfizer, sebelumnya kita gunakan AstraZeneca. Jadi variasinya disesuaikan dengan ketersedian dari Dinas Kesehatan. Kita juga tidak menargetkan peserta per harinya, karena kita buka untuk sebanyak-banyaknya," ucapnya.

Endah menambahkan, layanan ini akan dibuka terus hingga semua warga di lingkungan Balaikota dapat tervaksin semuanya. Diharapkan warga di lingkungan Balai Kota maupun di luar dapat menuntaskan vaksinasi booster ini agar herd imunity di Jakarta bisa terbentuk.

Sementara, Kepala Biro Hukum DKI Jakarta, Yayan Yuhanah menambahkan, vaksinasi booster ini wajib untuk warga di lingkungan Balai Kota untuk menambah imunitas tubuh, sehingga dapat memutus mata rantai penyebaran COVID-19.

"Vaksinasi booster ini sangat penting, karena kenyataannya COVID-19 masih ada. Apalagi di lingkungan Balai Kota, mayoritas sering berinteraksi dengan orang banyak. Saya harap masyarakat memiliki kesadaran tinggi untuk mengikuti vaksinasi booster ini, selain menjaga daya tahan tubuh kita sendiri, inj juga mencegah penularan untuk orang banyak," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1485 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1475 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1225 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1200 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1124 personFolmer